Saat ini, cuaca memang sangat panas, ya. Ngaku saja deh, pasti sesekali pernah mengeluh.. aduh, panasnya. Bahkan ada guyonan bumi semakin menyala abangku. Akhirnya malas keluar rumah kalau tidak ada urusan yang sangat penting.
Bing Image Create - Desain Canva |
Tapi sebenarnya, kita harus bersyukur karena Indonesia termasuk negara tropis. Secara tidak langsung, kita dengan mudah mendapatkan sinar matahari yang banyak manfaatnya. Salah satunya untuk memenuhi kebutuhan vitamin D3 untuk tubuh kita.
Vitamin D3
itu termasuk dalam vitamin D yaitu vitamin yang larut dalam lemak dan berperan
penting menjaga kesehatan tulang, gigi, dan sistem kekebalan tubuh. Vitamin D
dapat diproduksi secara alami oleh tubuh ketika kulit terpapar sinar matahari
atau mengkonsumsi sumber makanan vitamin D3. Seperti hati sapi, kuning telur,
ikan salmon, atau minyak ikan kod.
Manfaat
utama vitamin D3 adalah membantu tubuh menyerap kalsium dan fosfor yang penting
untuk membangun dan menjaga tulang tetap kuat.
Manfaat Vitamin D3 untuk Kesehatan
Pada
dasarnya, seluruh vitamin itu sangat bermanfaat bagi tubuh, termasuk vitamin D3
yang sangat membantu menyerwap kalsium dan fosfor untuk membangun dan menjaga
tulang tetap kuat, serta memiliki sifat anti radang dan antioksidan mempunyai
banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Bing Image Create |
Berikut
berbagai manfaat vitamin D3 untuk kesehatan :
●
Mengurangi peradangan pada berbagai fungsi. Seperti kolitis
ulseratif, penyakit
radang usus (IBD), penyakit Crohn, dan peradangan usus.
●
Meningkatkan fungsi jantung karena mengatur tekanan darah, menjaga
kesehatan pembuluh darah, mengurangi risiko
pengendapan kolesterol, membantu menurunkan risiko serangan jantung dan stroke
●
Vitamin D3 yang terpenuhi, maka akan Mencegah dan mengobati
rakitis dan osteomalasia karena pada dasarnya kedua penyakit ini,
memang disebabkan kekurangan D3.
●
Mencegah gangguan ginjal karena dapat membantu menekan
perkembangan penyakit ginjal kronis
●
Mencegah infeksi pernapasan karena membantu meningkatkan kekebalan
tubuh dan melindungi dari cedera paru-paru.
●
Ternyata vitamin D3 juga Membantu menurunkan berat badan. Vitamin
D3 mengurangi pembentukan sel lemak baru, menekan penyimpanan
sel-sel lemak, meningkatkan kadar serotonin yang dapat mengendalikan nafsu
makan, menekan hormon paratiroid, mengurangi gangguan metabolisme dan kerusakan
jaringan yang disebabkan oleh adiposit.
Waktu terbaik mendapat Vitamin D3
Walau
sinar matahari asupan terbaik vitamin D3, tapi perlu juga diperhatikan waktu
terbaik untuk berjemur, yaitu antara pukul 09.00-10.00 pagi. Pada waktu
tersebut kandungan UV A masih rendah dan UV B lebih tinggi. Makanya harus
dihindari berjemur pada pukul 10.00-14.00 karena puncak UV. Kemudian cukup
berjemur 5-15 menit minimal 2-3 kali dalam seminggu.
Bing Image Create |
Biar
hasilnya lebih maksimal, bisa teman-teman bisa berjemur di pagi hari sambil berolahraga juga yang akan memberikan
manfaat lebih banyak, dibandingkan hanya berjemur saja. Untuk mencegah kulit
terbakar karena sinar matahari, bisa menggunakan tabir surya.
Kendala Mendapat Vitamin D3 dari
Matahari
Berjemur
di bawah sinar matahari memang mudah dan bisa dilakukan di mana saja. Selain
itu juga hemat karena tidak perlu mengeluarkan biaya, juga alami. Hanya tetap
saja ada kendalanya.
Bing Image Create |
Misalnya
seseorang yang setiap hari berangkat sebelum matahari terbit, kemudian pulang
saat matahari sudah tenggelam. Apalagi selama bekerja 8 jam berada di ruangan
ber-AC. Otomatis memang tidak akan mendapatkan asupan vitamin D3 dari paparan
matahari.
Cara lain
mendapatkan asupan vitamin D3, bisa dari makanan sumber vitamin D3. Seperti
hati sapi, kuning, telur, atau ikan salmon. Tapi terkadang ada orang yang tidak
senang bahan makanan yang mengandung aroma amis. Terkadang ada yang mual, malah
muntah.
Risiko Kekurangan Vitamin D3
Jadi soal
pemenuhan vitamin D3 ini memang harus diusahakan terpenuhi ya. Jangan sampai
kekurangan vitamin D3 akan dapat meningkatkan risiko berbagai gangguan
kesehatan.
Bing Image Create |
Berikut
risiko kekurangan vitamin D3 di antaranya :
Penyakit tulang
Kekurangan vitamin D3 bisa membuat tulang menjadi
keropos dan mudah patah, serta mengalami gangguan postur tubuh. Pada anak-anak
kekurangan vitamin D3 menyebabkan penyakit rakitis yang ditandai dengan kaki
bengkok
Penyakit jantung
Vitamin D
memiliki sifat anti inflamasi yang dapat melindungi jantung dari penyakit
jantung koroner dan radang jantung
Gangguan sistem reproduksi
Ternyata
kekurangan vitamin D3 juga dapat menyebabkan gangguan sistem reproduksi pada
pria. Kekurangan vitamin D3 akan mengganggu aliran darah termasuk ke organ
vital pria, menurunkan kadar testosteron, mengganggu motilitas sperma pria,
termasuk mengganggu perkembangan testis.
Depresi
Dapat
menyebabkan depresi atau perasaaan sedih karena vitamin D3 memiliki peran
penting dalam fungsi otak dan kesehatan mental.
Daya Tahan Tubuh Menurun
Vitamin D
berperan dalam mengoptimalkan kerja sel darah putih untuk melawan virus dan bakteri
Penyakit infeksi
Kekurangan
vitamin D dapat meningkatkan risiko penyakit infeksi, seperti pneumonia, sepsis
dan TBC
Sido Muncul Vitamin D3 1000 IU
Bila
teman-teman mengalami dua situasi dan kondisi di atas, sehingga asupan vitamin
D3 kurang, maka teman-teman bisa mencoba mengkonsumsi suplemen yang kaya
mengandung manfaat vitamin d3
1000 iu.
Sido Muncul vitamin D3 1000 IU adalah suplemen yang dapat membantu memelihara kesehatan tulang dan fungsi imun. Sido Muncul vitamin D3 1000 IU dirancang agar mudah diserap, sehingga efektif untuk meningkatkan kadar vitamin D dalam darah. Suplemen ini bisa memenuhi 165% kebutuhan vitamin harian dengan komposisi vitamin 165% AKG sebagai kalsiferol.
Sido
Muncul vitamin D3 1000 IU ini bisa membantu dan dikonsumsi dari berbagai
kalangan. Mulai dari orang yang lanjut usia, ibu hamil dan menyusui, risiko
tinggi/penderita penyakit infeksi, penderita penyakit auto imun. Dengan bentuk
kapsul lunak, Sido Muncul vitamin D3 1000 IU mudah ditelan dan tidak
menimbulkan sensasi pahit.
foto : Sido Muncul
Sido
Muncul vitamin D3 1000 IU cukup diminum 1 hari 1 kapsul setelah makan yang
merupakan waktu terbaik untuk mengonsumsi vitamin D3. Dengan kemasan botol isi
50 soft capsule, Sido Muncul vitamin D3 1000 IU praktis dibawa ke mana-mana.
Suplemen ini dapat dibeli di tokopedia, Sido muncul, dan Indomaret.
Yuk, penuhi
kebutuhan vitamin D3 dari sekarang, agar terus sehat dan bisa bebas
beraktivitas.
Terima kasih atas ulasannya yang informatif tentang Sido Muncul Vitamin 1000 IU. Penjelasan mengenai manfaat vitamin D untuk imunitas dan kesehatan tubuh sangat bermanfaat, apalagi di era sekarang ketika kesadaran menjaga kesehatan semakin meningkat.
ReplyDeleteUlasan ini juga memberikan pandangan yang jelas mengenai pentingnya asupan vitamin D, terutama bagi masyarakat Indonesia. Semoga informasi ini membantu banyak orang dalam memilih suplemen yang tepat untuk mendukung kesehatan mereka.
Salam sehat selalu!
Vitamin D3 punya manfaat bagus ya kesehatan jantung, sehingga perlu nih dikonsumsi secara rutin agar jantung tetap dalam keadaan prima, apalagi juga bisa dukung saya tahan tubuh lebih baik
ReplyDeleteBaru tau lho aku kalau Sido Muncul ada produk yang bagus untuk tulang. Memang sih, sejalan usia rasanya pinggang mau copot aja rasanya 🥲
ReplyDeleteKekurangan vitamin D itu seperti hal sepele, tapi lihat dampaknya sangat berbahaya ya. Ibu saya juga kekurangan vitamin D akhirnya untuk mencukupi kebutuhan vitamin D kami konsumsi Vitamin D3 1000 itu juga
ReplyDeletePadahal kalo kekurangan vitamin memang gak bagus buat tubuh ya Teh, sehingga memang perlu didukung dengn asupan bergizi dan suplemen seperti dari Sido Muncul ini
DeleteDi usia 30+ emang butuh tambahan suplemen vitamin D3 ya Mas. Alhamdulillah kalau sudah ada vitamin D3 dari Sido Muncul yg berkhasiat, menyehatkan, dan praktis. Tinggal minum aja secara teratur.
ReplyDeleteSaya sudah rutin konsumsi Sido Muncul Vitamin D3 1000 IU selama beberapa bulan. Rasanya lebih berenergi dan tulang terasa lebih kuat. Produk lokal ini benar-benar berkualitas dan membantu menjaga kesehatan saya.
ReplyDeleteValid. Gak mudah untuk dapetin vitamin D langsung dari matahari. Orang yang udah ngantor sejak habis subuh (karena perjalanan) jauh bakalan susah dapetinnya secara langsung. Makanya, kalau akhir pekan dipuas-puasin kena paparan matahari sambil berolahraga. Tapi, harus tahu waktu, siang dikit udah bahaya buat tubuh.
ReplyDeleteKalau kekurangan matahari bisa depresi aku percaya. Pernah denger beberapa orang dari iklim tropis pindah ke belahan bumi yang matahari jarang (apalagi pas musim dingin), mereka kena depresi karena mereka ngerasa malam terus. Gak kebayang sih tinggal di daerah Tromsø dan Svalbard di Norwegia sana yang jarang nemu matahari.
Tapi untungnya Sido Muncul udah keluarin produk Vitamin D3 1000 IU ya. Wah aku penasaran mau coba. Secara nama Sido Muncul udah jadi jaminan mutu sejak puluhan tahun. Dan yang hepi, ini produk asli Indonesia.
Baru tau Sido Muncul punya varian Vitamin D3 1000 IU
ReplyDeletesaya butuh nih, karena sering mager dan sering males makan
Sehingga kebutuhan tubuh kita tidak tercukupi
Dengan adanya Sido Muncul Vitamin D3 1000 IU, kita bisa menjaga kesehatan
aku punya pengalaman anak sakit yang beruntun sampai masuk ruang picu, di amsa recovery nya diresepkan vitamin D kupikir untuk imun cukup vitamin c aja ternyata kekurangan vitamin d juga membuat tubuh kita rentan terkena virus.. menyenangkan karena ada vitamin d3 1000iu dari sido muncul jadi gak pusing lagi nyari-nyari vitamin d buat jaga kodisi kesehata keluarga..
ReplyDeleteSuami saya yang jarang ketemu matahari hiks..pergi pagi, pulang dah gelap aja. Kuatirnya kekurangan vitamin D ya. Perlu nih konsumsi suplemen Sido Muncul Vitamin D3 1000 IU yang baik manfaatnya
ReplyDeleteSejak menginjak usia 40 tahun (belasan tahun yang lalu) saya sudah membiasakan diri mengkonsumsi vitamin D. Memang berasa banget manfaatnya. Khusus di ketahanan tubuh karena saya sering beraktivitas luar ruang. Alhamdulillah dengan konsistensi yang sudah saya lakukan, hingga kini manfaat vitamin D terus terasa.
ReplyDeleteSelama ini saya rutin konsumsi produk ini karena diberitahu teman kalau sakit bisa minum vitamin D biar cepat sembuh. Tapi baru kali ini saya baca review lengkapnya, alhamdulillah ternyata manfaatnya banyak dan saya gak salah pilih hehe..
ReplyDeleteAlhamdulillah, tetep kudu bersyukur dengan keberlimpahan sinar matahari yang mampu mengaktifkan vitamin D dari zat makanan yang kita konsumsi ke nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga kesehatan tulang, gigi sampai ke kesehatan jantung dan pencernaan.
ReplyDeleteKemarin temen cek ke dokter juga salah satunya penyebabnya defisiensi vitamin D.
Agak ga nyangka yaa.. Jadi, penting banget konsumsi Sido Muncul Vitamin D3 1000 IU yang merupakan suplemen untuk menjaga imun agar tetap sehat.
Saya bisa memahami mengapa sinar matahari jam 9-10 pagi yang gratis tak bisa dinikmati semua orang. Makanya muncullah produk yang menjadi solusi cerdas, dan tentunya manfaat minumnya lebih luas dan lebih banyak lagi. Intinya di usia 30+ butuh ini itu agar tetap sehat.
ReplyDeletewah keren, baru tau sido muncul mengeluarkan vitamin D. kebutuhan vitamin D ini penting sih, aku baru menyadari sejak hamil
ReplyDeleteSinar matahari memang luar biasa manfaatnya, bahkan dengan berjemur di waktu yang tepat saja bisa menjadi sumber ikhtiar untuk sehat. Tapi memang kendalanya tidak semua orang punya waktu buat berjemur di jam 9-10, ya.
ReplyDeleteFortunately ada Sido Muncul Vitamin 1000 IU yang bisa menjadi sumber vitamin D3 buat kita yang mulai sibuk dari pagi hari. Jadi ga khawatir kekurangan vitamin deh kalau gitu
Waktu anakku masih bayi, enak suka berjemur bareng bayi. Sekarang jarang berjemur, hehe. Penting banget untuk mendapatkan vitamin D3 ini ya pak. Sidomuncul emang terbaik kalau urusan menjaga kesehatan.
ReplyDeleteBaru kemarenan saya tanya vitamin yang bagus sama teman, eh dia jawab Sido Muncul Vitamin 1000 IU ini, dong. Katanya memang bagus buat jaga daya tahan tubuh keluarga.
ReplyDeleteNah, tepat untuk dijadikan sediaan vitamin D3 nih di rumah. Sido Muncul produknya lengkap yaaa.. andalan banget nih brand yang satu ini.
ReplyDeleteVitamin sangat dibutuhkna oleh semaua orang, termasuk vitamin D3. Apalagi kita yang semakin hari semakin bertambah usia, daya tahan tubuh juga menurun. Butuh asupan vitamin agarvtetap sehat dan bugar
ReplyDeleteLoh, berarti Vitamin D3 IU 1000 ini bisa jadi teman diet saya Pak Bambang. Karena ternyata vitamin D3 bisa membantu mengurangi berat badan. Jadi sekalian deh, selian untuk menjaga kesehatan tubuh dan menghindarkan diri dari berbagai penyakit, saya bisa sekalian menjaga berat badan. Tapi tentunya harus saya barengi dengan makan makanan sehat dan olahraga rutin.
ReplyDeleteSaya juga mulai konsumsi suplemen vit D nih Mas. Nanti mau coba juga dari merek Sido Muncul, harga pasti lebih bersahabat ya, krn produk dalam negeri. Walaupun demikian tetap engga boleh berlebihan ya mengkonsumsi suplemen. Trims infonya...
ReplyDelete